SOSIALISASI KEWIRAUSAHAAN DIGITAL DI SMK MUHAMMADIYAH 1 WATES

Authors

  • Agniya Thahira Program Studi PJJ Manajemen, Fakultas Bisnis dan Humaniora, Universitas Siber Muhammadiyah
  • Ana Rimbasari Program Studi PJJ Manajemen, Fakultas Bisnis dan Humaniora, Universitas Siber Muhammadiyah
  • Rina Eka Widjayanti Program Studi PJJ Manajemen, Fakultas Bisnis dan Humaniora, Universitas Siber Muhammadiyah
  • Veri Widodo Program Studi PJJ Manajemen, Fakultas Bisnis dan Humaniora, Universitas Siber Muhammadiyah
  • Santosa Program Studi PJJ Manajemen, Fakultas Bisnis dan Humaniora, Universitas Siber Muhammadiyah

DOI:

https://doi.org/10.69930/scitech.v1i2.15

Keywords:

Sosialisasi; Kewirausahaan Digital; Edukasi; Teknologi; Yogyakarta

Abstract

Menurut laporan Kementerian Komunikasi dan Informatika, penetrasi internet terus meningkat secara signifikan, dengan lebih dari 200 juta pengguna internet pada tahun terakhir. Hal ini menciptakan lingkungan yang kondusif bagi perkembangan kewirausahaan digital.  Edukasi tentang penggunaan teknologi dalam wirausaha bagi peserta didik SMA/SMK/Sederajat merupakan elemen kunci dalam mempersiapkan generasi muda menghadapi tuntutan era digital. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk mengevaluasi dampak program tersebut terhadap peningkatan literasi digital dan keterampilan kewirausahaan di kalangan peserta didik. Metode pengabdian yang digunakan adalah metode ceramah dan presentasi materi yang disampaikan oleh pemateri terkait dengan kewirausahaan digital. Materi yang disampaikan terkait kewirausahaan digital merupakan istilah yang mencakup bisnis  online yang dibuat dan dijalankan oleh seseorang. Metode pengujian pre-test dan post test yang diberikan sebelum dan setelah pemberian materi untuk mengetahui sejauh mana keberhasilan program ini tercapai. Hasil  statistika menunjukkan nilai pretest memiliki rata-rata sebesar 80,7031 dan untuk nilai posttest 85,3750. Hasil uji Wilcoxon menunjukkan nilai signifikan 0,000 (<0,05) yang artinya terdapat peningkatan wawasan setelah pemaparan materi.

Downloads

Download data is not yet available.

References

Arikunto, S. 2013. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Edisi Revisi. Jakarta: PT. Rineka Cipta

Badan Pusat Statistik (BPS). (2023). Statistik Kesejahteraan dan Ketimpangan. Jakarta: BPS.

Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo). (2023). Laporan Statistik Internet. Jakarta: Kominfo.

Katadata. (2023). "Pendanaan Startup di Yogyakarta Tumbuh Signifikan."

Mikha Agus Widiyanto, M. (2013). Statistika terapan. Elex Media Komputindo.

Rimbasari, A., Widjayanti, R. E., & Thahira, A. (2023). Pengaruh viral marketing dan social media marketing terhadap keputusan pembelian di platform TikTok. CAPITAL: Jurnal Ekonomi dan Manajemen, 6(2).

Rimbasari, A., & Wijaya, N. H. S. (2020). Examining the Relevance of T-CRM and H-CRM for the Bank-Customer Partnership Quality and Willingness to Invest More. Jurnal Manajemen Bisnis, 11(2), 214-223.

Sugiyono. (2019). Metodologi Penelitian Kuantitatif dan Kualitatif dan R&D. Bandung: ALFABETA.

Thahira, A., Rimbasari, A., & Widjayanti, R. E. (2023). KETERLIBATAN KEPEMIMPINAN EFEKTIF DAN KEWIRAUSAHAAN SOSIAL DALAM KINERJA UMKM YANG OPTIMAL. Value Added: Majalah Ekonomi dan Bisnis, 19(2), 71-79.

Downloads

Published

2024-05-20

How to Cite

Thahira, A., Rimbasari, A., Widjayanti, R. E., Widodo, V., & Santosa. (2024). SOSIALISASI KEWIRAUSAHAAN DIGITAL DI SMK MUHAMMADIYAH 1 WATES. Science and Technology: Jurnal Pengabdian Masyarakat , 1(2), 23–31. https://doi.org/10.69930/scitech.v1i2.15

Similar Articles

1 2 3 > >> 

You may also start an advanced similarity search for this article.